Breaking News
Loading...
Selasa, 24 Februari 2015

Kecapi musik tradisional dari sunda

21.53


KECAPI

Kecapi adalah alat musik tradisional yang sejak berabad abad lalu sudah di kenal masyarakat, Alunan nada yang harmonis Serta suara yang indah yang dikeluarkan alat musik ini, Pada awalnya alat tradisional ini berasal dari negara Cina yang memiliki nama Ghuzeng. Alat musik tradisional ini biasanya digunakan untuk megiringi lagi-lagu yang sifatnya lebih mendayu dan lembut. Tetapi sekarang kecapi tidak hanya terkenal di negara asalnya, Para pemusik tradisonal indonesia pun juga sudah memakai alat ini sebagai musik daerah, musik kecapi ini dipopulerkan pertama kali di Indonesia adalah daerah Sunda.

Namun demikian masyarakat belum banyak yang tau tentang kecapi atau kecapi suling ini merupakan kesenian khas dari kota cianjur, Kecapi ini lebih dikenal dengan kecapi perahu karena kecapi suling terdiri dari kecapi indung, dan kecapi indung itu sendiri berbentuk seperti perahu. Kecapi ini biasanya disajikan secara instrumental, Tetapi tidak jarang kecapi suling ini juga digunakan untuk mengiringi lantunan lagu dari juru sekar, lagu lagu yang diiringi seperti Sino, Degur, Talutur, dan Kaleon dengan menggunakan laras Sorog, Salendro, atau Pelog. Baik Kacapi Suling yang menggunakan Kacapi Parahu maupun Kacapi Siter juga sering di pergunakan untuk mengiringi acara-acara yang khas di wilayah setempat seperti Narasi Sunda dalam acara Ngaras dan Siraman Panganten Sunda, Siraman Budak Sunatan, Siraman Tingkeban.




PENYAJIAN MUSIKNYA

Pada bagian kerangka irama musik sunda dimainkan oleh Kecapi, sedangkan padaa bagian melodi lagunya di mainkan oleh alat musik lain seperti Suling, Biola atau Rebab. Dan salendro, Pelog, Sorong itu sebutan dari tangga nada  atau laras yang dalam Karawitan Sunda.

   Alat musik ini terbuat dari kaayu dan kawat tembaga, dan alat musik ini memiliki bebrapa bagian seperti bagian depan (Peireut) yang berfunsi untuk menyetem atau mengatur nada yang berbentuk kerucut pada papalayu yang disebut inang, bagian atasnya atau papalayu, Sementara Suling terbuat dari bambu atau tamiang yang terdiri atas lubang-lubang pada bagian atasnya atau sumber. Kemudian bagian lilitan tali pada bagian atas suling dan lubang nada yang menghasilkan nada ketika ditiup disebut suliwer.


0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer